Profil BAPPEDA Kota Probolinggo

Pada tahun 1978 Gubernur Kepala Daerah Jawa Timur mengintruksikan kepada semua Bupati/Walikota di Jawa Timur agar membentuk organisasi baru yaitu Badan Perencanaan Pembangunan Daerah. Atas dasar hal tersebut, maka Pemerintahan Daerah Kota Probolinggo membentuk Badan Perencanaan Pembangunan yang pertama.

Untuk membentuk Kantor Bappeda seluruh Daerah Tingkat II se Jawa Timur telah diterbitkan Surat Keputusan Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Jawa Timur Nomor BPPD.053/388/1980 tanggal 23 Mei 1980 tentang Pembentukan BAPPEDA Tingkat II. Surat Keputusan ini dibuat dengan memperhatikan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 185 Tahun 1980 tentang Pedoman Organisasi dan Tata Kerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat I dan Tingkat II.

Bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 4 Peraturan Daerah Kota Probolinggo Nomor 7 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah, maka perlu menetapkan Peraturan Walikota tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Uraian Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Kota Probolinggo. Seiring dengan waktu dimulai dari awal dibentuknya organisasi baru BAPPEDALITBANG dengan pemimpin  yang   telah   berganti   berdasarkan urutan sebagai berikut :

Pejabat Ketua/Kepala Bappeda

No NAMA JABATAN MASA BAKTI
1 Drs. SLAMET RAHARDJO Ketua Bappeda Kotamadya Daerah Tingkat II Probolinggo
2 Drs. H. ABDUL AZIS Ketua Bappeda Kotamadya Daerah Tingkat II Probolinggo
3 Drs. H. BANDYK SUTRISNO, M.Si Ketua Bappeda Kotamadya Daerah Tingkat II Probolinggo
4 Drs. H. SOEYANTO Ketua Bappeda Kotamadya Daerah Tingkat II Probolinggo
5 Drs. H. JOHNY HARYANTO, M.Si Kepala Bappeda Kota Probolionggo 2005 s.d 2008
6 Ir. BUDI KRISYANTO, M.Si Kepala Bappeda Kota Probolinggo 2008 s.d 2012
7 Ir. H. SANUSI SAPUWAN, MT Kepala Bappeda Kota Probolinggo 2012 s.d 2013
8 Ir. IMANTO, MT Kepala Bappeda Kota Probolinggo 2013 s.d 2016
9 H. NUR KHAMDANI, ST., MT Kepala Bappeda Kota Probolinggo 2016 s.d 2017
10 BUDIONO WIRAWAN, S.Sos, M.Si Kepala Bappedalitbang Kota Probolinggo 2017 s.d 2018
11 REY SUWIGTYO, S.Sos, M.Si Kepala Bappedalitbang Kota Probolinggo 2018 s.d 2021
12 Drs. TARTIB GOENAWAN, M.Si. Kepala Bappedalitbang Kota Probolinggo 2021 s.d Saat ini
12 Diah Sajekti Widowati Sigit, S.E., M.M. Kepala Bappedalitbang Kota Probolinggo 2023 s.d Saat ini

 

Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kota Probolinggo berada di Jalan Soekarno Hatta No. 52 Probolinggo. Kantor Bappedalitbang Kota Probolinggo berada di dekat kawasan perbankan (Bank Bukopin dan Bank Mega) dan pertokoan (Toko Pakaian Sedulur).

×

Apakah anda mempunyai pertanyaan?

Klik salah satu perwakilan kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp atau mengirim email kepada kami bappedalitbang@probolinggokota.go.id

× LAYANAN ONLINE