PENGEMBANGAN PRODUK UNGGULAN DAERAH (PUD) KOTA PROBOLINGGO

Pada akhir tahun 2015 mendatang, kesepakatan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) atau pasar bebas Asean mulai diberlakukan. Persaingan perdagangan internasional (atau pasar pada umumnya) amat ditentukan pada keunggulan yang dimiliki atau keunggulan produk yang dihasilkan. Dalam konteks pengembangan keunggulan tersebut, Pemerintah Daerah mulai mengembangkan konsep produk unggulan, serta mulai melakukan upaya-upaya untuk menggali potensi ekonomi daerah dan kemudian dikembangkan secara optimal menjadi produk unggulan daerah yang berdaya saing tinggi dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan kondisi dan kekhasan daerah.

Pada dasarnya setiap daerah telah memiliki berbagai potensi sumberdaya, namun potensi yang dimiliki mengalami perkembangan yang tidak merata, dimana ada daerah yang telah mengembangkan produk unggulan hasil produksi setempat dengan pangsa pasar yang telah melampaui pasar nasional dan ada beberapa daerah yang masih memerlukan penguatan serta masih berada pada pasar lokal dan regional.

Penyusunan Rencana Aksi Pengembangan Produk Unggulan Daerah (PUD) di Kota Probolinggo merupakan landasan bagi upaya memperkuat ketahanan perekonomian Kota Probolinggo pada umumnya dan memperkuat Produk Unggulan Daerah (PUD) di Kota Probolinggo pada khususnya. Pengembangan Produk Unggulan Daerah (PUD) pada prinsipnya adalah usaha untuk mendorong agar pencapaian kinerja perekonomian masyarakat saat ini dapat secara konsisten dan berkelanjutan meningkat di waktu yang akan datang berdasarkan potensi yang dimiliki baik potensi sumber daya alam maupun sumber daya manusia.

Rencana Aksi Pengembangan Produk Unggulan Daerah (PUD) di Kota Probolinggo disusun agar dapat merespon perkembangan perekonomian daerah Kota Probolinggo dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) tahun 2015 guna meningkatkan nilai tambah potensi yang dimiliki baik potensi sumber daya alam maupun sumber daya manusia berdasarkan amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 9 Tahun 2014 tentang Pedoman Pengembangan Produk Unggulan Daerah (PUD).

(Read More)

×

Apakah anda mempunyai pertanyaan?

Klik salah satu perwakilan kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp atau mengirim email kepada kami bappedalitbang@probolinggokota.go.id

× LAYANAN ONLINE